Bendung Gerak Waru Turi Kediri: Lokasi, Fasilitas, Makanan Khas

Bendung gerak watu turi kediri

Bendung Gerak Waru Turi Kediri: Lokasi, Fasilitas, Makanan Khas – Bendung Waru Turi yang terletak di Kabupaten Kediri memiliki karakteristik berbeda dari bendungan lainnya. Bendung Gerak Watu Turi ini digunakan untuk digunakan membatasi aliran sungai, mengubah karakteristik alirannya, tanpa menghentikan aliran secara total.

Berbeda dengan istilah bendungan pada umumnya, yang menahan aliran air sepenuhnya hingga membentuk waduk dengan menenggelamkan wilayah luas. Meskipun begitu, beberapa orang tetap menyebutnya sebagai Bendungan Waru Turi.

Bendung ini juga dikenal sebagai Bendung Gerak Waru Turi, mengacu pada jenis bangunannya yang dapat bergerak sesuai kebutuhan untuk mengatur debit air. Nama Waru Turi sendiri berasal dari wilayah irigasi yang disuplai airnya oleh bendung ini. Bendungan ini sendiri sampai saat ini masih menjadi wisata alam Kediri terbaru yang cocok untuk bersantai bersama keluarga.

Baca juga: Wisata Sumber Air Sugih Waras Kediri: Lokasi, Harga, dan Mitosnya

Di sebelah kiri Sungai Brantas, bendung ini mengairi area Warujayeng, sementara di sisi kanan sungai, air disalurkan ke daerah Turi Tunggorono dan Papar Peterongan. Selain itu, bendung ini kadang disebut Bendung Mrican karena dibangun untuk menggantikan fungsi intake Mrican lama yang rusak akibat endapan sedimen dari letusan Gunung Kelud pada 1951 dan 1966.

Bendung Gerak Waru Turi

Secara administratif, wisata ini terletak di Desa Gampeng, Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri. Lokasinya mudah diakses karena berada dekat dengan jalan raya yang menghubungkan Kediri dan Kertosono.

Jika datang dari arah Kediri, bendung ini berada di sebelah kiri jalan, sehingga memudahkan pengunjung untuk menemukannya. Selain memiliki peran penting dalam pengairan, keberadaan bendung ini juga menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat sekitar.

Lokasi dan Rute

Bendungan Gerak Waru Turi terletak di Desa Gampeng, Kecamatan Gampengrejo, Kediri, Jawa Timur. Untuk mencapai lokasi wisata ini, kalian dapat memulai perjalanan dari arah Kertosono atau Jombang. Dari sana, ikuti jalur menuju Kediri hingga menemukan papan petunjuk di sisi kanan jalan bertuliskan “Wisata Bendungan Waru Turi.” Setelah mengikuti arah tersebut sejauh sekitar 500 meter, Anda akan tiba di pintu loket wisata.

Jika kalian menggunakan transportasi umum, seperti bus dari Kertosono atau Kediri, kalian bisa menaiki bus Harapan Jaya atau angkutan lain menuju lokasi ini. Cukup beri tahu supir atau kondektur bahwa kalian ingin turun di Waduk Gampengrejo, dan mereka akan memahami tujuan Anda. Perjalanan ke bendungan ini tidak hanya mudah diakses, tetapi juga memiliki suasana menyenangkan dengan pemandangan yang indah di sepanjang jalan.

Link Maps >>

Harga Tiket Bendung Gerak Waru Turi Kediri

Sebelum memasuki area wisata, kalian diwajibkan membayar tiket masuk sebesar Rp10.000. Setelah itu, Kalian bebas menjelajahi berbagai fasilitas, seperti bermain di taman, memancing, atau berfoto di sekitar bendungan.

Kegiatan ini sangat seru dan bisa dinikmati bersama keluarga maupun teman. Jika tertarik untuk berenang, Kalian harus membayar biaya tambahan karena tiket kolam renang tidak termasuk dalam tiket masuk awal.

Biaya masuk kolam renang hanya Rp5.000 per orang, cukup terjangkau untuk bersantai dan bermain air. Setelah puas berenang, Kalian dapat berkunjung ke kandang hewan yang berada di dekat kolam. Di sana, Kalian bisa melihat kijang dan bahkan memberi mereka makan, yang tentu menjadi pengalaman yang berkesan bagi anak-anak. Selain itu, tersedia sepeda air yang dapat disewa untuk menikmati suasana di sekitar bendungan.

Bagi kalian para pecinta memancing, warung-warung di tepi Sungai Brantas menyediakan alat pancing dan umpan. Kalian bisa duduk santai di tepi sungai sambil menikmati suasana alam.

Baca juga: Goa Selomangleng Kediri, Wisata Sejarah dan Budaya

Selain berbagai aktivitas, wisata ini juga menawarkan fasilitas lengkap, seperti toilet, area parkir, mushola, dan warung makan, sehingga kalian akan merasa nyaman selama berada di lokasi. Dengan fasilitas dan hiburan yang beragam, Bendungan Waru Turi menjadi destinasi yang cocok untuk rekreasi keluarga.

Makanan Khas di Bendung Gerak Waru Turi Kediri

Setelah berenang, memberi makan hewan, dan memancing, kini saatnya menikmati kuliner. Berwisata di Bendungan Gerak Waru Turi tidak akan lengkap tanpa mencicipi hidangan khas dari warung-warung sekitar waduk. Warung-warung tersebut menyajikan aneka menu berbahan dasar ikan segar yang berasal dari Sungai Brantas.

Salah satu menu andalan yang paling diminati adalah ikan Wader goreng. Ikan ini disajikan renyah dengan sambal tomat pedas dan dilengkapi dengan lalapan segar, membuatnya semakin menggugah selera. Selain ikan Wader, tersedia pula berbagai pilihan ikan lainnya, seperti Bader, Rengkik, Gurami, Nila, Khutuk, Udang, hingga Patin, sehingga Kalian bisa memilih sesuai selera.

Harga makanan di sini cukup ramah di kantong. Seporsi hidangan dibanderol mulai dari Rp14.000 hingga Rp20.000, tergantung jenis ikan yang dipilih. Dengan harga terjangkau dan rasa yang lezat, kuliner di Bendungan Gerak Waru Turi menjadi daya tarik tambahan bagi para wisatawan.

Bagi kalian yang sedang berada di Kabupaten Kediri, jangan lupa mampir ke Bendungan Gerak Waru Turi untuk menikmati sajian khas iwak kali ini. Selain berwisata, kalian juga bisa merasakan cita rasa kuliner lokal yang autentik. Selalu ingat untuk menjaga kebersihan dan mengurangi penggunaan plastik selama berlibur. Semoga perjalanan kalian menyenangkan dan selalu selamat hingga kembali ke rumah.

Tips Berkunjung ke Bendung Gerak Waru Turi Kediri

Beberapa tips yang bisa kalian lakukan jika ingin berkunjung ke Bendung Gerak Wru Turi Kediri, di antaranya.

1. Datang di Pagi atau Sore Hari

Mengunjungi bendungan pada pagi atau sore hari adalah waktu terbaik. Udara masih segar dan tidak terlalu panas, sehingga kalian bisa menikmati aktivitas di taman, memancing, atau berfoto dengan lebih nyaman. Cahaya pagi atau matahari terbenam juga membuat suasana bendungan semakin indah untuk diabadikan.

2. Bawa Bekal dan Air Minum Sendiri

Meskipun ada warung di sekitar bendungan, membawa bekal dan air minum akan sangat membantu, terutama jika kalian ingin menikmati piknik kecil bersama keluarga. Selain itu, dengan membawa botol minum sendiri, kalian juga dapat mengurangi sampah plastik dan ikut menjaga kebersihan lingkungan wisata.

3. Gunakan Pakaian Nyaman dan Sunblock

Pakaian yang nyaman sangat penting, terutama jika kalian berencana berkeliling atau melakukan aktivitas seperti memancing dan berenang. Selain itu, jangan lupa mengoleskan sunblock untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, terutama jika kalian berada di luar ruangan cukup lama.

4. Manfaatkan Fasilitas dengan Bijak

Di area bendungan tersedia kolam renang, kandang hewan, serta penyewaan sepeda air dan alat pancing. Gunakan fasilitas ini dengan baik dan patuhi aturan yang berlaku agar semua pengunjung dapat menikmati wisata dengan aman dan nyaman. Ingat juga untuk menjaga ketertiban dan kebersihan selama berada di lokasi.

5. Persiapkan Uang Tunai Secukupnya

Sebagian besar transaksi di tempat wisata ini, termasuk pembelian tiket dan makanan di warung, hanya menerima pembayaran tunai. Oleh karena itu, pastikan kalian membawa uang tunai yang cukup untuk menghindari kesulitan saat ingin menikmati berbagai fasilitas dan kuliner di bendungan.

Scroll to Top